Kamis, 25 Agustus 2016

0

Sirkuit BMX Ciamis untuk PON

|
CIAMIS,(PR).- Kewenangan pengelolaan sirkuit atau trek balap sepeda BMX di wilayah Cigembor, Kecamatan/Kabupaten Ciamis untuk ajang pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/ 2016 sudah diserahkan kepada PB PON. Menandai tuntasnya pembangunan, rencananya akan digelar kegiatan hitung mundur (counting down) 111 hari menejlang PON di sana.

"Sesuai agenda, sekarang seluruh kewenangan pengelolaan sirkuit, khususnya trek balap sepeda sudah ada di tangan PB PON. Dengan demikian semua kegiatan di tempat tersebut harus persetujuan PB PON," kata Bupati CIamis Iing Syam Arifin, usai meninjau perkembangan pembangunan sirkuit BMX, Jumat 1 April 2016.

Iing yang juga Ketua Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Ciamis dengan cermat melihat bangunan yang tengah dikerjakan. Selain itu juga memerinthakan anggota Satpol PP untuk sedikit membuka terpal penutup sirkuit. Iing mengungkapkan, Pengurus Besar (PB) ISSI sebelumnya berencana mengadakan kegiatan Kejuaraan nasional BMX di sirkuit Cigembor. Hanya karena Pemkab Ciamis tidak lagi memiliki kewenangan, PB ISSI diarahkan mengajukan permohonan ke PB PON.

"Memang fasilitas pendukung belum tuntas dikerjakan, akan tetapi bagian utama yakni trek sudah selesai. Sudah bisa dipakai. Nantinya sirkuit Cigembor juga direncanakan menjadi tempat pencanangan hitung mundur 111 hari menjelang PON," tuturnya.

Iing menambahkan setidaknya ada lima bangunan pendukung yang harus segera diselesaikan dalam waktu tiga bulan terakhir, yakni tribun utama penonton, trek mini untuk pemanasan atlet, paddox, tempat parkir, serta penataan lingkungan. "Untuk bangunan pendukung juga sudah dilelang," ucap dia.

Pada Juni 2016, seluruh bangunan pendukung selesai dikerjakan. Sehingga pada Juli sudah dapat dimanfaatkan resmi untuk kegiatan uji coba oleh atlet balap sepeda BMX PON. "Pada bulan Agustus sampai dengan menjelang hari H, PON, sirkuit bebas dari segala kegiatan. Momen tersebut dapat dimanaatkan kembali membenahi bagian yang dirasa masih kurang," tuturnya.

Lebih lanjut, Iing Syam Arifin optimis semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu. Untuk itu, setiap perkembangan, selalu dipantau baik secara langsung ke lokasi maupun informasi petugas di lapangan.

"Schedule-nya sangat ketat, sehingga harus terus dipanatau. kami tidak ingin mengecewakan PB PON yang sudah memercayakan Ciamis tuan rumah balap sepeda kelas BMX," katanya.
Baca selengkapnya »

0

PON XIX Jabar

|
Pembangunan dan Persiapan

Panitia Pengurus Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Jawa Barat, dilantik pada tanggal 11 November 2013 dengan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan sebagai ketua umum[12][13]. Prioritas pertama dari PB PON Jawa Barat adalah menyiapkan gelanggang arena pertandingan olahraga, baik dengan membangun tempat pertandingan baru maupun memperbaiki yang sudah ada,[13] PB PON juga akan bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bandung untuk mempercepat penyelesaian pembangunan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA) di Gedebage, yang akan direncanakan untuk tempat pembukaan dan penutupan PON XIX/2016.[13]

Pada tanggal 12 mei 2014, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggelontorkan dana awal sebesar Rp. 277 miliar dari dana APBD Provinsi Jawa Barat, dengan alokasi Rp. 140 miliar untuk pembangunan fasilitas baru dan Rp. 137 miliar untuk perbaikan fasilitas yang ada.[14]. Sebanyak 59 venue pertandingan yang direncanakan akan digunakan untuk PON XIX/2016, 42 venue merupakan lama yang direnovasi, 9 venue sewaan, dan 8 venue baru,[15][16], antara lain: GOR Bandung[17] (Bulu tangkis dan tarung derajat), Lapangan Futsal ITB Jatinangor (untuk cabang olahraga futsal), Graha Laga Satria ITB Jatinangor (pencak silat), Kolam Renang Si Jalak Harupat (polo air), Gedung Serba Guna Tinju Pelabuhan Ratu (tinju), dan Arena Panjat Tebing Cikole Lembang.[16]

Adanya keterlambatan dalam penyelesaian GOR Bandung, membuat PB PON XIX/2016 pada tanggal 8 April 2016 berencana memindahkan pertandingan Bulu tangkis ke GOR Bima Cirebon dan Tarung derajat ke GOR ITB Jatinangor.[18]. Pada tanggal 28 Mei 2016, Ketua PB PON XIX/2016, Ahmad Heryawan menandatangani SK pemindahan venue tiga cabang olahraga, yaitu Bulu tangkis dari GOR Bandung ke ke GOR BIMA Cirebon, Tarung derajat dari GOR Bandung ke GOR Padjajaran, Kota Bandung, dan Balap motor dari Sirkuit Gerimang Kabupaten Subang ke Sirkuit Bukit Pesar di Kota Tasikmalaya,[19] membuat jumlah kabupaten/kota yang menjadi tuan rumah menjadi 16 kabupaten/kota.

Pada tanggal 8 Juni 2016, Ketua Bidang Pertandingan PON XIX/2016 Jabar, Yudha Munajat Saputra menyatakan kemungkinan adanya pemindahah lokasi pertandingan cabang olahraga tenis meja dari Telkom Convention Hall ke GOR ITB Jatinangor dikenakan adanya kegiatan akademis Telkom University sampai bulan agustus 2016, hal ini menyebabkan tidak dapat dilakukan tes arena pertandingan yang harus dilakukan tiga bulan sebelum pembukaan PON XIX/2016.[20] Pada tanggal 12 Juli 2016 dilaporkan proses pemindahan sudah hampir 100 % rampung, dan diharapkan bisa segera dilakukan test event di arena pertandingan.[21]
Stadion Gelora Bandung Lautan Api, tempat upacara pembukaan dan penutupan.
Gelanggang Olahraga dan Infrastruktur

Gelanggang olahraga untuk pertandingan PON XIX/2016 akan tersebar di 16 Kabupaten/Kota di Jawa Barat, sebagian besar akan dilaksanakan di Kabupaten/Kota yang berada di Kawasan Bandung Raya, yaitu Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, dan Kabupaten Sumedang. Untuk akomodasi atlet dan ofisial di hotel dengan fasilitas minimal bintang tiga. PB PON bekerja sama dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Jawa Barat telah menginventaris dan menyiapkan sekitar 800 hotel. Pengaturan penempatan atlet dilakukan dengan memperhitungkan jarak dan waktu tempuh ke arena pertandingan, dengan perkiraan jarak tempuh sekitar 15 menit sampai satu jam antar kedua tempat. Semua posko utama kontingen akan berada di Kota Bandung.[22]

PON XIX/2016 mempunyai 68 Gelanggang Olahraga, yang tersebar di 16 Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

Kota Bandung

Lokasi     Venue     Cabang Olahraga
Sport Jabar Arcamanik     Lapang Voli Pasir     Bola voli pantai
Lapangan Baseball     Bisbol
Gymnasium, Graha Laga Satria, Graha Laga Tangkas     Senam
Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan,
Universitas Pendidikan Indonesia     Gymnasium FPOK UPI     Taekwondo, Hoki Indoor
Lapang Softball FPOK UPI     Sofbol Putri
Sporthall FPOK UPI     Sepak takraw
Kolam Renang FPOK UPI     Renang, Renang Indah, Loncat Indah
Kompleks Olahraga Saparua     GOR Saparua     Judo, Gulat
Lapang Sepatu Roda Saparua     Sepatu roda
Kompleks Olahraga Siliwangi     Arena Billiard Graha Siliwangi     Biliar
Arena Squash Graha Siliwangi     Skuas
Arena Bowling Graha Siliwangi     Boling
Stadion Siliwangi     Kriket
Lapang Tenis Siliwangi dan Taman Maluku     Tenis
Venue     Cabang Olahraga
Stadion Gelora Bandung Lautan Api     Pembukaan, dan Penutupan
Sasana Budaya Ganesha, Institut Teknologi Bandung     Karate, Kempo
GOR C-Tra Arena     Bola basket
Hotel Savoy Homan     Catur
Hotel Horison     Bridge
Hotel Haris     Anggar, Dance Sport
GOR Padjadjaran     Wushu, Tarung derajat

Kabupaten Bandung

Lokasi     Venue     Event
Sarana Olah Raga Si Jalak Harupat     Stadion Si Jalak Harupat     Sepak bola
GOR Jalak Harupat     Angkat Besi, Angkat Berat, Bola voli indoor
Jalan raya sekitar Si Jalak Harupat     Sepatu roda (team time trial dan maraton)
Kolam Renang Si Jalak Harupat     Polo Air
Lapangan Softball Jalak Harupat     Sofbol Putra
Lapangan Hockey Jalak Harupat     Hoki Lapangan
Lapangan Panahan Jalak Harupat     Panahan
Venue     Cabang Olahraga
Pangkalan Udara Sulaiman     Aeromodeling, Menembak
Gedung Budaya Sabilulungan     Binaraga

Kabupaten Bandung Barat

Venue     Cabang Olahraga
Bukit pasir panjang     Layang gantung (Gantolle)
Pusat Kesenjataan Kavaleri, Parongpong, Lembang     Berkuda (Equestrian)
Cikole, Lembang     Panjat Tebing, Balap Sepeda Gunung
Waduk Saguling     Ski Air
Jalan Raya KBB-PWK-Subang-KBB     Balap Sepeda Jalan Raya

Kabupaten Sumedang

Venue     Cabang Olahraga
Bukit Batudua Gunung Lingga     Layang gantung/Gantolle, Paralayang
Graha Laga Satria Kampus ITB Jatinangor     Pencak Silat
Lapang Futsal ITB Jatinangor     Futsal
GOR 3 ITB Jatinangor     Tenis Meja
Bandung Giri Gahana Golf     Golf

Kota Cimahi

Venue     Cabang Olahraga
Lapang Tembak Cisangkan     Menembak
Velodrome Munaip Saleh     Balap Sepeda (Trek)

Kabupaten Bogor

Venue     Cabang Olahraga
Stadion Pakansari     Atletik, Orde Barisan (Drum Band), Sepak bola

Kabupaten Indramayu

Venue     Cabang Olahraga
Pantai Tirtamaya     Renang perairan terbuka, Selam (Laut)
Pantai Balongan Indah     Layar

Kabupaten Pangandaran

Venue     Cabang Olahraga
Bandar Udara Nusawiru     Terjun Payung
Trek Pacuan Kuda Pangandaran     Berkuda (Pacuan)

Kabupaten Subang

Venue     Cabang Olahraga
Pangkalan Udara Suryadarma     Terbang Layang

Kabupaten Karawang

Venue     Cabang Olahraga
Situ Cipule     Dayung

Kabupaten Sukabumi

Venue     Cabang Olahraga
GSG Tinju Pelabuhan Ratu     Tinju

Kota Cirebon

Venue     Cabang Olahraga
GOR Bima     Bulu tangkis
Kolam Renang Catherine Surya, Kompleks Bima Madya     Selam (Kolam)

Kabupaten Bekasi

Venue     Cabang Olahraga
Stadion Wibawa Mukti     Sepak bola

Kota Bekasi

Venue     Cabang Olahraga
Stadion Patriot     Sepak bola

Kabupaten Ciamis

Venue     Cabang Olahraga
Sirkuit Taman Hutan Kota Cigembor     Balap Sepeda BMX

Kota Tasikmalaya

Venue     Cabang Olahraga
Sirkuit Bukit Pesar     Balap motor
Keamanan
Baca selengkapnya »

Copyright © 2010 LA TAHZAN

Template N2y Shadow By Nano Yulianto